Salah seorang jadi meme karena gak setuju wajahnya dibeberkan. |
Gue ngebuat blog bukan karena gue suka nulis (padahal emang gue suka nulis gajelas), tapi karena gue emang suka ngebaca blog orang lain, dan hati gue tergerak untuk ngeblog juga.
Gue masih SMP, masa dimana orang bilang masih labil, karena baru jadi ABG. Gue bersekolah di SMP 107 Jakarta (Kalo gatau googling aja), yang menurut gue tempat luar biasa. Luar biasa senangnya,susah, sedih,gembira, segala rupa. Disitu juga gue ketemu teman-teman baru gue. Teman-teman disini emang ga jauh beda sama waktu gue SD, baik-baik semua. Cuma tingkah gokilnya yang bikin beda 90 derajat dengan teman di SD. Diantara teman-teman gue yaitu ada Bagoes, Yossy, Farid, Ramadhan, Kijoel (nama panggilan), Faris, Diaz, Yoga, Fathur Rahmat, dan lain-lain. Terlalu banyak kalau gue tulis semua orang yang gue kenal di sekolah gue.
Mungkin yang bakal gue tulis di blog ini mungkin yang menurut gue menarik dan gue harap para viewers juga berpikiran begitu, dan post yang gue kirim ini bukan COPAS. Gue termasuk anti kalau posting blog hasil COPAS. Lagian ini kan blog pribadi.. yakali pengalaman orang lain gue copy paste. Hehe.
Oke, sekian dulu posting pertama gue, maaf kalo yang baca tersinggung atau apalah. Di post selanjutnya bakal have fun. Thanks~!
0 Tanggapan:
Post a Comment
Budayakan berkomentar yang baik yaa...
Jangan komentar yang menyakiti orang lain, menjelek-jelekan orang lain, SARA, dsb. Thanks buat perhatiannya!